KOMPAS.com - Menggambar menjadi bentuk penyaluran ekspresi bagi para pembuatnya. Dalam menggambar, kreativitas dan penguasaan teknik menjadi dua hal penting yang dibutuhkan. Secara garis besar, menggambar bisa dibagi menjadi dua jenis berdasarkan cara pembuatan dan objek atau bentuknya. Apa sajakah jenis-jenis menggambar? Berikut penjelasannya:
Mengutip dari buku Makna Simbolis Gambar Anak-Anak (2015) karya Sumanto, berdasarkan cara pembuatannya, menggambar bisa dibagi menjadi dua, yakni:
Menggambar bebas Adalah menggambar secara bebas, tanpa alat bantu apapun, seperti mistar, jangka atau lainnya. Hasil gambarannya bercirikan bebas, spontan, kreatif, unik, dan individual.
Menggambar dengan alat bantu Menggambar menggunakan alat bantuk, seperti mistar, sablon, busur, jangka atau lainnya. Hasil gambarnya bersifat terikat, statis dan tidak spontan.
Jenis-jenis menggambar Berdasarkan obyek atau bentuknya, menggambar dibagi menjadi empat jenis. Berikut penjelasannya yang melansir dari situs Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan:
1. Menggambar imajinatif adalah jenis menggambar yang bersifat khayalan atau imajinasi. Contohnya adalah gambar manusia bersayap yang mampu terbang tinggi.
2. Menggambar dekoratif yaitu jenis menggambar bentuk motif hias. Misalnya menggambar motif batik atau motif hiasan lainnya.
3. Menggambar ekspresif merupakan jenis menggambar seekspresif mungkin. Jenis menggambar ini agak mirip seperti menggambar imajinatif, karena keduanya sama-sama menggunakan imajinasi. Namun, perbedaan antar keduanya ialah menggambar ekspresif sering menggunakan objek tertentu untuk membangkitkan daya imajinasinya.
4. Menggambar bentuk yaitu jenis menggambar yang fokus pada bentuk atau obyek tertentu. Dengan kata lain, suatu kegiatan menggambar benda sesuai sifat dan karakter dengan cara memindahkan obyek ke atas bidang gambar. Misalnya menggambar gelas, meja, kasur, miniatur patung, dan lainnya.
Source : https://www.kompas.com/skola/read/2021/05/28/140517369/jenis-jenis-menggambar
x
Comments
Post a Comment